Saturday, September 3, 2016

Cara Mengetahui/Melacak Seseorang via akun MedSos (Instagram, Twitter, Facebook, G+)

Cara Melacak Posisi seseorang melalui akun Jejaring Sosialnya – Situs jejaring sosial (Facebook, Twitter, Instagram, Google+, LinkedIn, Pinterest, dsb) merupakan tempat di dunia maya yang paling sering dipakai kaum netizen untuk saling share dan bertukar informasi, secara formal juga personal. 
Singkatnya Situs Jejaring sosial ialah media untuk bertukar informasi secara online.
Social media juga banyak digunakan sebagai media periklanan (marketing) dan branding product yang efektif.
Masing-masing media sosial seperti Facebook, Instagram, Twitter ataupun Path terdapat fitur check-in yang berisikan informasi lokasi pengguna. Melalui fitur Check-in tsb kamu bisa menemukan keberadaan lokasi teman dengan mudah. Lewat status yang teman anda buat, tentunya dengan tag check-in lokasi, anda akan menemukan dimana posisi teman anda berada. 
Walaupun kadang beberapa orang memberikan informasi "fake" (bohongan) lokasi di media sosial, namun tidak sedikit informasi tsb merupakan real user.
Juga tidak semua teman anda menggunakan media sosial yang sama. Tentunya anda harus masuk dulu ke situs media sosial tempat teman anda melakukan check-in di suatu tempat. Hal tersebut pastinya sangat merepotkan anda, karena harus berganti-ganti media sosial.

Cara Melacak Keberadaan Seseorang dari Media Sosial

Kabar baiknya, terdapat aplikasi dari developer android yang memungkinkan anda untuk melacak lokasi teman anda lewat indikasi dari beberapa situs media sosial secara terintegrasi. Melacak hp terkini berikut panduan cara melacak posisi teman dari media sosial, berikut caranya:
  
1.    Download dan instal FacesIn dari Play Store.
2.    Buka FacesIn dan lanjutkan dengan login ke situs jejaring sosial yang didukung yang meliputi Facebook, FourSquare, Instagram dan LinkedIn.
3.    Setelah berhasil login, anda akan diminta oleh FacesIn untuk memberi izin akses lokasi dan membaca isi akun jejaring sosial Anda. 
4.    FacesIn tidak akan memposting status ke jejaring sosial anda sebelum meminta izin terlebih dahulu.
5.    Langkah berikutnya tinggal pilih Next dan lanjutkan dengan Finish. 
6.    Selanjutnya anda dapat melihat gambar profile picture teman anda lengkap dengan keterangan jarak lokasi anda dengan teman. 
7.    Anda juga dapat memilih kilometer sebagai satuan jarak dengan masuk ke setting.
8.    Untuk melihat check-in teman, anda dapat masuk ke Stories.

Mungkin itulah sedikit Trik dari Cara Terkini mengenai Cara Melacak Posisi Teman dari Media Sosial semoga saja dapat menjadi informasi yang bermanfaat bagi anda semuanya.



Sunday, August 28, 2016

Ikuti Langkah Ini Agar Aman Berbelanja Online di Internet

Hanya dengan meng-klik mouse maupun menyentuh layar, Anda dapat membeli berbagai kebutuhan secara online – mulai dari kebutuhan rumah tangga hingga mobil. Dunia electronic commere telah memungkinkan konsumen berbelanja di ribuan toko online dan membayarnya tanpa harus meninggalkan sofa empuk di rumah.

Kehadiran internet jelas telah mengubah kebiasaan berbelanja masyarakat modern. Mereka tak lagi memerlukan banyak waktu keluar-masuk toko mencari kebutuhan karena semua telah tersedia secara online. Mmmm, semua terlihat sangat menyenangkan bukan?

Meski menjanjikan pengalaman berbelanja paling nyaman, berbelanja secara online tetap membutuhkan kecermatan. Hal ini dikarenakan ada beberapa oknum nakal yang ternyata memanfaatkan layanan ini untuk keuntungan pribadi. Hasilnya, Anda bukannya mendapatkan barang idaman malah seperti “menyumbangkan” uang secara cuma-cuma. Ooops, Anda tak perlu khawatir atau takut berbelanja online karena ada trik yang bisa dilakukan agar kegiatan ini tetap menyenangkan. Jika penasaran, mari simak tips cara aman berbelanja online berikut ini:

1. Be Secure


Kartu adalah jenis pembayaran yang paling banyak digunakan ketika berbelanja online. Dalam hal ini, Anda harus mengingat bahwa kartu kredit Anda bersifat statis. Artinya, nomor yang tertera tidak akan berubah kecuali Anda menutup dan membuka akun baru. Hal inilah yang perlu diperhatikan karena begitu informasi akun tersebut bocor secara online, besar kemungkinan bisa disalahgunakan pihak tak bertanggung jawab.
Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meminimalkan potensi kebocoran informasi, salah satunya adalah dengan memastikan situs jual-beli online termasuk laman aman. Anda bisa mengamatinya dengan mencari icon gembok kecil yang bisanya terdapat pada pojok kanan atas URL bar.
Anda juga bisa memastikan keamanan sebuah situs dari tambahan huruf “s” pada alamat URL. Sebuah situs yang aman akan diawali dengan https:// (Hypertext Transfer Protocol Secure), sementara laman yang belum terjamin keamanannya biasanya berawalan http://.

2. Teliti Laman Tersebut Sebelum Membeli


Selalu ingat untuk melakukan transaksi dengan perusahaan yang telah Anda kenali. Kalaupun akan melakukan pembelian dari situs yang masih asing, pastikan Anda melakukan penelitian kecil mengenai latar belakang toko onlne tersebut.
Sebuah toko online terpercaya biasanya melampirkan alamat fisik atau minimal nomor telepon yang bisa dihubungi. Anda dapat menghubungi nomor yang tertera untuk memastikan keasliannya, lalu tanyakan kepada mereka tentang cara toko online melayani komplain maupun pengembalian barang.

3. Kredit atau Debit


Bertransaksi online memang paling nyaman jika menggunakan kartu. Meski demikian, Anda sebaiknya menggunakan kartu kredit dibandingkan kartu debit. Hal ini dikarenakan kartu kredit merupakan ekstensi dari kredit sementara kartu debit langsung mengambil uang dari akun bank Anda. Tentu saja ini sangat riskan sebab jika informasi tersebut bocor, hacker dapat dengan mudah mengacaukan keuangan Anda.

4. Jangan Sembarangan Memberikan Informasi


Ketika akan melakukan transaksi pembelian, biasanya Anda harus mengisi beberapa data yang diperlukan seperti nama dan alamat. Seringkali, sebuah toko online juga akan berusaha mendapatkan informasi lebih yang akan digunakan sebagai strategi meningkatkan penjualan, seperti gaya hidup hingga pemasukan tahunan.
Jangan pernah menjawab pertanyaan yang dirasa mencurigakan. Kalaupun menemukan yang seperti itu, lebih baik tinggalkan dan carilah toko yang lain.

5. Simpan Password Dengan Baik


Banyak situs toko online mengharuskan setiap konsumen untuk log-in sebelum melakukan transaksi yang dilengkapi dengan username dan password. Buatlah password yang cukup sulit dan jangan tunjukkan pada orang lain untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tak diinginkan.

6. Simpan Salinan Pesanan Anda


Anda biasanya akan mendapatkan konfirmasi berisi informasi mengenai detail transaksi, mulai dari harga hingga syarat pengembalian. Simpanlah berkas ini dengan baik hingga barang sampai di tangan agar Anda dapat meminta pertanggung jawaban jika terjadi sesuatu dengan pesanan.
Bertransaksi melalui laman jual-beli online adalah seni berbelanja yang sebenarnya sangat menyenangkan. Jika dilakukan dengan cermat, Anda akan mendapatkan kepuasan yang tak kalah dengan membeli di toko-toko biasa.
Seperti halnya berbelanja pada umumnya, di toko online juga terdapat persaingan harga. Jangan lupa untuk selalu membanding-bandingkan harga antar toko agar mendapat penawaran terbaik. Selamat menikmati pengalaman belanja online aman, nyaman, dan tak terlupakan.


Monday, November 2, 2015

Latar Belakang Munculnya E-Commerce


       Berdasarkan definisi-definisi yang diberikan di atas mengenai E-Commerce, maka dapat di ketahui manfaat E-Commerce di dalam membantu pengguna komputer, baik pelaku bisnis (pedagang, distributor, produsen) maupun komsumen akhir, di dalam melakukan jual beli barang dan jasa serta transaksi secara cepat dan mudah berbasiskan internet. Cukup dengan koneksi internet dan komputer maupun perangkat terhubung dan pembeli, tanpa perlu adanya fisik dan tatap muka langsung.

            Hal ini akan sangat berlawanan dengan kondisi di saat sebelum adanya E-Commerce di dunia. Pada masa tersebut transaksi dilakukan secara langsung melalui tatap muka penyedia barang dan jasa dengan para konsumen, misalkan di pasar. Pembayaran dilakukan menggunakan mata uang yang telah disepakati. Bahkan jauh sebelum uang diciptakan, transaksi dilakukan melalui proses berter, yaitu proses tukar menukar barang.

           Terdapat tiga faktor utama penyebab munculnya E-commerce  di era digital ini. Ketiga faktor pemicu tersebut adalah adanya evolusi komputer beserta dengan hardware (perangkat keras komputer) dan Software (perangkat lunak komputer), perkembangan jaringan komputer dan internet, serta perubahan gaya hidup dan pola pikir manusia di era digital. Pembahasan untuk ketiga faktor tersebut disajikan pada artikel berikutnya. 





Sunday, November 1, 2015

Defenisi E-Commerce


Istilah E-Commerce  mulai muncul pada tahun 1990-an melalui adanya inisiatif untuk mengubah paradigma traksaksi jual beli dan pembayaran dari catatan konvensional ke dalam bentuk digital elektronik berbasiskan komputer dan jaringan interner. Terdapat beberapa buah definisi E-Commerce seperti berikut ini:

  1. Kim Moon di tahun 1998 menyatakan bahwa E-Commerce adalah proses untuk mengantarkan informasi, produk, layanan, dan proses pembayaran, melalui kabel telepon, koneksi internet, dan akses digital lainnya.
  2. Baourakis, Kourgiantakis, dan Migdallas di tahun 2002 menyatakan bahwa E-Commerce merupakan bentuk perdegangan barang dan informasi melalui jaringan internet.
  3. Qauyle di tahun 2002 juga tidak mau kalah untuk menambahkan definisi dari E-Commerce. E-Commmerce didefinisikan sebagai berbagai bentuk pertukaran data elektronik atau Electronic Data Intercange (EDI) yang melibatkan penjual dan pembeli melalui perangkat mobile, di dalam jaringan internet dan internet.
  4. Chaffey di tahun 2007 menyempurnakan lagi definisi tentang E-Commerce, dengan mempertimbangkan bahwa tahun 2007 perkembangan teknologi kemputer telah menambah perubahan pada E-Commerce, dengan munculnya mobile (Smartphone, Handphone, Tablet), makin banyaknya organisasi dan pengguna yang terhubung dengan internet, dan munculnya berbagai teknologi pengembangan aplikasi berbasis web. Sehingga kemudian di buatlah perbaikan definisi dari E-Commerce. E-Commerce didefinisikan sebagai semua bentuk pertukaran informasi antara organisasi dan Stakeholder berbasiskan media elektronik yang terhubung dengan internet.




E-Commerce, E-Business, dan Mobile Commerce



Mengenal E-Commerce


E-Commerce merupakan bentuk perubahan pola interaksi antara penjual dan pembeli dari kontak fisik dan tatap muka langsung menjadi berbasiskan internet dan pemasaran global yang lebih meluas. Tentu saja, di era Teknologi Informasi saat ini, merupakan hal yang sangat umum untuk bisa mengetahui dan menerapkan E-Commerce dan tentu saja E-Business di dalam bisnis atau usaha yang akan di jalankan. E-Commerce memberikan banyak manfaat bagi para pelaku ekonomi, baik penjual maupun pembeli.

Berangkat dari banyak hal menguntungkan yang diberikan tersebut, maka kita akan mengupas E-Commerce dalam bentuk teori. Teori nyampaikan semua informasi dan pengetahuan mengenai E-Commerce yang perlu diketahui bukan saja oleh mereka yang ingin berkecimpung di dalam dunia bisnis (terutamanya E-Commerce), tetapi juga masyarakat umum yang menjadi konsumen online dan penikmat informasi terkini seputar Teknologi Informasi. Pembahasan Ini akan disajikan dalam beberapa halaman artikel, yang memuat teroi tentang E-Commerce, Mobile Commerce(M-Commerce), E-Business dan kaitannya dnegan E-Commerce,serta Search Engine Optimization (SEO). Disajikan juga pembahasan mengenai keamanan pada Search Engine Optimization (SEO).

Lanjutkan dengan Definisi E-Commerce



Saturday, October 31, 2015

Metode-metode pencarian


Terdapat banyak metode pancarian yang telah diusulkan. Semua metode yang ada dapat dibedakan ke dalam dua jenis: pencarian buta/tanpa informasi (blind atau Un-informed search) dan pencarian heuristik/dengan informasi (heuristic atau  informed search). Setiap metode mempunyai karakteristik yang berbeda-beda dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Untuk mengukur performansi metode pencarian, terdapat empat kriteria yang dapat digunakan, yaitu:
·    Completeness: apakah metode tersebut menjamin penemuan solusi  juka solusinya memang ada?
·         Time complexity : Berapa banyakwaktu  yang diperlukan?
·         Space complexity : Berapa banyak memory yang diperlukan?

·      Optimilaty : Apakah metode tersebut menjamin menemukan solusi yang terbaik jika terdapat beberapa solusi berbeda.


Blind/Un-informed Search
Disini digunakan istilah blind atau buta karena memang tidak ada informasi awal yang digunakan dalam proses pencarian. Di sini hanya akan dibahas enam metode yang tergolong blind search, yaitu: Breadth First Search (BFS),  Uniform Cost Search (UCS), Septh First Search (DFS), Depth-Limited Search (DLS),  Iterative-Deepening Search (IDS), dan Bi-directional search (DBS).

Breadth-First Search (BFS)
            Pencarian dilakukan pada semua simpul dalam setiap level secara berurutan dari kiri ke kanan. Jika pada satu level belum ditemukan solusi, maka pencarian dilanjutkan pada level berikutnya. Demikian seterusnya sampai ditemukan solusi. Dengan cara seperti ini, BFS menjamin ditemukannya solusi (jika solusinya memang ada) dan solusi yang ditemukan pasti yang paling baik. Dengan kata lain, BFS adalah complate  dan  optimal.  Tetapi, BFS harus meyimpan semua simpul yang pernah dibangkitkan. Hal ini harus dilakukan agar  BFS dapat melakukan penelusuran simpul-simpul samapai di level bawah. Jika b adalah faktor percabangan (jumlah simpul anak yang dimiliki oleh suatu simpul)  dan d  adalah kedalaman solusi, maka  jumlah simpul yang harus disimpan adalah sebanyak O(bd). misalkan, untuk b = 10 dan d = 8, maka BFS harus membangkitkan dan menyimpan sebanyak 100 + 101 + 102 +103 + 104 + 105 + 106 + 107+ 108 = 111.111.111 ≈108 simpul. Jika diasumsikan bahwa dalam satu detik kompuer bisa membangkitkan dan menguji 106 simpul, maka waktu proses yang diperlukan untuk menemukan solusi di level 8 adalah 100 detik (1,67 menit). Jika satu simpul direpresentasikan dalam struktur data sebesar 100 bytes, maka diperlukan memori sebersar 1010 bytes (atau 10 gigabytes). Dari segi kecepatan, hal ini mungkin bisa diterima. Tetapi dari sisi memori yang diperlukan, ini menjadi masalah yang serius. Dengan permasalahan dan komputer yang sama, waktu proses yang diperlukan untuk menemukan solusi di level 14 adalah 108 detik (lebih dari 3 tahun), dan perlukan memori sebersar 1015 bytes (1.000 terabytes). Oleh karena itu, BFS sangat sulit diimplementasikan di dunia nyata.
Gambar dibawah ini mengilustrasikan pembangkitan pohon BFS untuk masalah jerigen air. Oleh karena BFS membangkitkan suksesor secara sekuensial dimulai dari aturan produksi  yang pertama kali ditemukan, maka pembangkitan suksesor dari suatu simpul bergantung pada urutan Aturan Produksi yang dibuat (lihat pada tabel). Jika urutan produksi 4 ditukar dengan aturan produksi 5, maka pohon BFS yang dibangkitkan akan berbeda.




Sistem Produksi


Pada masalah jerigen air diatas, metode pencarian memainkan paranan penting dalam penyelasaian masalah. Untuk mempermudah pemahaman sistem intelejensia berbasis teknik pencarian, marilah kita bahas tentang  Sistem Produksi  yang terdiri dari :
a.      Sebuah himpunan aturan,  masing-masing terdiri dari sisi kiri yang menentukan kemampuan aplikasi dari aturan tersebut dan sisi kanan yang menggambarkan operasi yang dilakukan  jika aturan tesebut dilaksanakan.
b.      satu atau lebih pengetahuan  atau bisnis data yang berisi informasi apa pun untuk tujuan tertentu. Beberapa bagian basis data bisa permanen, dan bagian yang lain bisa hanya merupakan  solusi untuk masalah saat ini. Informasi dalam basis data ini disusun secara tepat.
c.       Strategi kontrol  yang menspesifikasikan urutna dimana aturan akan dibandingkan dengan basis data dan menspesifikasikan cara pemecahan masalah jika beberapa aturan dapat dilakukan pada waktu yang sama. Syarat-syarat strategi kontrol:
·         Cause motion
Perhatikan kembali masalah jerigen air. Jika kita mengimplementasikan strategi  kontrol sederhana dengan selalu memilih aturan pertama pada daftar 12 aturan diartikel sebelumnya, maka kita tidak  akan pernah memecahkan masalah. Strategi kontrol yang tidak menyebabkan motion tidak akan pernah mencapai solusi.
·         Systematic
Strategi kontrol sederhana yang lain untuk mesalah jerigen air adalah: pada setiap siklus, pilih secara random aturan-aturan yang dapat diaplikasikan. Strategi ini lebih baik dari yang pertama, karena menyebabkan motion. Pada akhirnya strategi tersebut akan mencapai solusi. Tetapi, mungkin kita akan mengunjungi beberapa  state  yang sama selama proses tersebut dan mungkin menggunakan lebih banyak langkah daripada jumlah langkah minimum yang di perlukan. Hal ini disebabkan strategi kontrol tersebut tidak sistematik. Beberapa strategi kontrol yagn sistematik telah diusulkan, yang biasa disebut sebagai metode-metode pencarian yang akan dibahas.

d.      Pengaplikasi aturan (a rule applier) untuk mengaplikasikan aturan yang terpilih.